Dana Syariah Manajemen Keuangan Ramadhan
11
Apr

Manajemen Keuangan Ramadhan

Manajemen Keuangan Ramadhan Bersama Ustadz M. Yusuf Helmy

 

Assalamualaikum #TemanSyariah, Bagaimana puasanya? Masih pada semangat yaa ????

 

Semoga kita semua yang sedang menjalankan ibadah puasa senantiasa diberi kesabaran, dan ampunan serta rahmat Allah SWT. Aamin Yaa Rabbal Alamin. Hari ini, Senin, 10 April 2023 Danasyariah bersama Ketuan Dewan Pengawas Syariah dari Danasyariah UStadz M. Yusuf Helmy mengadakan sharing session #KajianRamadhan dengan tema “Manajemen Keuangan Ramadhan”. Alhamdulillah, acara ini juga dibawakan oleh MC kesayangan kita semua, Mba Ajeng ????. 

 

Ustadz M. Yusuf Helmy menyampaikan bahwa Ramadan ini berkah nya bukan hanya bagi umat Muslim, namun non muslim juga kena “ciprat” berkahnya. Mengapa demikian, karena tidak sedikit dari kalangan non Muslim juga menyemarakkan dengan berdagang, berjualan mulai dari kudapan untuk berbuka (ta`jil) hingga pakaian dan barang-barang persiapan untuk menyambut hari raya. 

 

Perlu ada yang diperhatikan, bahwa ada 2 hak yang harus dipenuhi selama mengatur keuangan di Bulan Ramadhan. Ustadz M. YUsuf Helmy menyampaikan bahwa ada 2, yaitu Hak Allah dan Hak Manusia. Apa itu Hak Allah dan Hak Manusia? Jadi menunaikan zakat merupakan salah satu kewajiban kita sebagai umat Muslim yang sudah dianggap “mampu”. Pada bulan suci Ramadhan kita diwajibkan untuk menunaikan setidaknya 2.5% untuk berzakat berbagi kepada kaum yang kurang mampu. Dapat berupa beras ataupun uang tunai senilai pada beras minimal yang layak dikonsumsi oleh kita semua. 

 

Kemudian Hak Manusia, Ustadz juga berpesan jangan sampai ada kewajiban-kewajiban kita kepada sesama manusia yang belum terselesaikan, apa itu? Utang. Kita jika ada kebutuhan mendesak datang ke orang lain dengan memelas namun pergi dengan males, males untuk bayar utangnya. Jangan seperti itu, hal tersebut merupakan cerminan sikap adanya itikad tidak baik. Karena Allah menjanjikan masuk surga bagi umat Muslim yang berjihad, namun terkecuali bagi yang masih menyisakan atau memiliki hutang kepada manusia di dunia. Sebegitu pentingnya akad utang-piutang di dunia, maka selesaikanlah jika masih ada sisa utang. 

 

Bagi #TemanSyariah yang belum sempat menyaksikan keseruan live bersama Ustadz Yusuf Helmy, bisa kunjungi Instagram Danasyariah di @Danasyariahid. Insya Alah bisa jadi menambah wawasan dan reminding juga bagi kita semua.
https://www.instagram.com/p/Cq2SioQpDMY/?utm_source=ig_web_copy_link
https://www.instagram.com/p/Cq2SioQpDMY/?utm_source=ig_web_copy_link




Berita Lainnya

Informasi lainnya yang sesuai dengan pencarian anda

Dana Syariah Perkuat Kolaborasi Danasyariah Lakukan Kunjungan Kerja di Lampung
18
Nov

Perkuat Kolaborasi Danasyariah Lakukan Kunjungan Kerja di Lampung

Jakarta,  PT Dana Syariah Indonesia (Danasyariah), melakukan kunjungan kerja ke Lampung selama tiga hari pada tanggal 12 - 14 November 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan pelaku industri properti serta memantau perkembang..

Lihat Selengkapnya >
Dana Syariah Hadirkan Dude Harlino Danasyariah Semarakkan IFSE 2024
13
Nov

Hadirkan Dude Harlino Danasyariah Semarakkan IFSE 2024

Jakarta, PT Dana Syariah Indonesia (Danasyariah) ikut serta menyemarakkan ajang expo fintech tahunan terbesar, Indonesia Fintech Summit & Expo (IFSE) 2024, yang diselenggarakan pada 12-13 November 2024 di The Kasablanka Hall, Jakarta. Acara yang tel..

Lihat Selengkapnya >
Dana Syariah Danasyariah Ikut Meriahkan ISEF 2024
04
Nov

Danasyariah Ikut Meriahkan ISEF 2024

Jakarta, Danasyariah ikut berpartisipasi dalam acara Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2024, yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia bersama Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS), pemerintah, industri, dan berbagai pihak lainn..

Lihat Selengkapnya >

Ingin tahu lebih detil?

Silahkan menghubungi Kami melalui WhatsApp atau kunjungi kantor Kami

Petunjuk arah kantor Kami WhatsApp
Media Peliput Kami

Terdaftar dan Diawasi oleh :