Berita Lainnya
Informasi lainnya yang sesuai dengan pencarian anda
Jakarta – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Himpunan Pengembang Permukiman dan Perumahan Rakyat (Himperra) DKI Jakarta sukses menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-2 di Hotel RA Suites Simatupang, Jakarta Selatan, pada Rabu (17/4/2024). Kegiatan ini dihadiri sekitar 100 peserta yang terdiri dari jajaran pengurus DPP dan DPD Himperra, anggota Himperra DKI Jakarta, serta para tamu undangan dari berbagai pemangku kepentingan, termasuk regulator dan lembaga keuangan.
Musda ini tidak hanya menjadi ajang konsolidasi organisasi, tetapi juga wadah strategis untuk memperkuat sinergi antar pelaku industri perumahan. Rangkaian kegiatan dalam Musda meliputi sambutan dan pemaparan dari perwakilan Gubernur Provinsi DKI Jakarta dan KADIN DKI Jakarta, serta seminar yang menghadirkan narasumber dari Kementerian PUPR, Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera), dan lembaga keuangan.
Danasyariah turut mendukung dan berpartisipasi aktif dalam acara ini. Danasyariah hadir diwakili oleh Salman Alfarisie, Manager Marketing, yang memanfaatkan kesempatan tersebut untuk memaparkan berbagai produk pembiayaan properti yang ditawarkan perusahaan. Selain presentasi, Danasyariah juga membuka booth khusus yang melayani pertanyaan dan konsultasi dari peserta yang ingin mengenal lebih dalam mengenai layanan dan skema pembiayaan di Danasyariah.
Dalam forum Musda ini, Iwan Hermawan terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Himperra DKI Jakarta periode mendatang. Dalam pidatonya, Iwan menyampaikan tekad untuk mendorong pembangunan 5.000 unit rumah subsidi, yang sebagian besar akan dibangun di kawasan penyangga ibu kota, seperti Depok, Bekasi, Bogor, Tangerang, Serang, hingga Karawang.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Danasyariah atas kontribusi dan dukungan yang diberikan dalam pelaksanaan Musda.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Danasyariah yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan Musda II DPD Himperra DKI Jakarta. Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan sukses. Kami berharap kolaborasi dengan Danasyariah dapat terus berlanjut, apalagi saat ini sudah ada beberapa anggota Himperra yang menjalin kerja sama pembiayaan dengan Danasyariah,” ujarnya
Keterlibatan Danasyariah dalam Musda ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung pertumbuhan industri properti nasional. Dengan beragam produk pembiayaan unggulan berbasis prinsip syariah, Danasyariah siap menjadi mitra terpercaya bagi para pengembang untuk mewujudkan proyek-proyek hunian yang berkelanjutan, inklusif, dan sesuai dengan nilai-nilai syariah.
Informasi lainnya yang sesuai dengan pencarian anda
Jakarta, PT Dana Syariah Indonesia (Danasyariah) resmi menjalin kerja sama strategis dengan PT Bank Perekonomian Rakyat Syariah (BPRS) PNM Mentari melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang berlangsung pada Jumat (11/4) di kantor Danasy..
Lihat Selengkapnya >Taqabbalallahu minna wa minkum, ja’alanallahu minal ‘aidin wal faizin.Dengan penuh kebahagiaan, kami dari Danasyariah mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh #TemanSyariah. Semoga bulan penuh berkah ini membawa kedamaian, ..
Lihat Selengkapnya >Jakarta – PT Dana Syariah Indonesia (Danasyariah) kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung kegiatan sosial dan kesejahteraan masyarakat dengan menyalurkan donasi sosial melalui dana infaq dan zakat perusahaan. Dalam program..
Lihat Selengkapnya >Silahkan menghubungi Kami melalui WhatsApp atau kunjungi kantor Kami
Petunjuk arah kantor Kami WhatsApp